ARMY Galau Brutal, J-Hope BTS akan segera Berangkat Wamil

Curhat  
j-hope akan segera wamil. Dok: Weverse.
j-hope akan segera wamil. Dok: Weverse.

안녕하세여, 친구들 (Annyeonghaseyo, chingudeul)...

Anggota BTS, j-hope akan menyusul langkah Jin untuk menjalani masa wajib militer (wamil) segera. Tanggal pasti belum diketahui, namun beredar laporan bahwa j-hope akan berangkat pada Selasa (18/4/2023).

Sebelum keberangkatannya, j-hope mengunggah fotonya dengan kepala plontos di aplikasi penggemar Weverse, pada Senin (17/4/2023) malam. Dia mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Selain di Weverse, j-hope juga mengungkap salam perpisahan di Instagram. "Saya akan kembali dengan sehat dan selamat!!" kata j-hope di akun Instagram centang birunya @uarmyhope.

J-hope dijadwalkan untuk mendaftar hari ini dan memulai pelatihan dasarnya di Pusat Pelatihan Rekrut Baru Divisi A di Gangwon-do. J-Hope adalah anggota BTS kedua setelah Jin yang memulai wajib militernya dan akan selesai sekitar 17 Oktober 2024.

Selain itu, anggota BTS Jimin juga mengunggah foto bersama j-hope. Di Twitter, j-hope menjadi trending topik seusai unggahannya tersebut. Izinnya kepada penggemar BTS (ARMY) membuat para penggemar galau dan sedih namun bangga akan keberangkatannya.

"Kami mencintaimu Hobi! Kembali dengan selamat. Kami akan menunggumu. Mari kita bertemu di 2025 lagi bareng semua member," kata salah satu komentar ARMY di Twitter seperti dikutip Republika Chingudeul pada Selasa.

"Kami sesungguhnya sangat patah hati. Kami akan sangat merindukanmu. Tapi kami mencintai mu J-Hope, kami menunggumu. ARMY selalu mencintaimu HOBI," kata ARMY lain di Twitter.

"Tidak bisa mengendalikan kesedihanku sepertinya, Hobi wamil, dan itu akan sangat memilukan," kata ARMY lain berkomentar di lini masa Twitter.

"Kami sedih, tapi kami bangga J-hope pergi wamil lebih cepat dari yang seharusnya," kata komentar lain.

j-hope akan segera wamil. Dok: Instagram @uarmyhope
j-hope akan segera wamil. Dok: Instagram @uarmyhope

Menurut ARMY, j-hope adalah anggota BTS yang sangat murah senyum dan dikenal sebagai vitaminnya para member. Keberangkatan j-hope juga akan menyedihkan dan mengharukan bagi para member.
Pasalnya, BTS telah bersama selama beberapa tahun semenjak masa traine, debut, hingga mengalami asam garam hidup dalam sebuah grup. Hal serupa juga terjadi pada keberangkatan Jin.

ARMY dihadapkan dua kali kegundahan hati ditinggal 2Seok wamil. Sebelum j-hope wamil, pria kelahiran 18 Februari 1994 itu telah melakukan konser di Amerika, membuat album solo, dan single perpisahan untuk ARMY berjudul "on the street." J-hope juga kerap hadir di acara musik Korea belakangan sebelum keberangkatannya.
Selamat menjalankan wamil ya uri sunshine Hobi, hyung, oppa dan chingu! Sehat selalu dan kembali dengan sehat dan selamat!

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Be here now

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image