News

RM BTS Ditunjuk Jadi Duta Kehormatan di Kementerian Pertahanan

안녕하세여, 친구들 (Annyeonghaseyo, chingudeul)...

RM BTS ditunjuk sebagai duta kehormatan penggalian sisa-sisa perang Korea (foto ilustrasi). Dok: Vogue melalui Instagram @rkive
RM BTS ditunjuk sebagai duta kehormatan penggalian sisa-sisa perang Korea (foto ilustrasi). Dok: Vogue melalui Instagram @rkive

ARMY sedang berbangga hati lantaran leader BTS, RM hari ini, Kamis (1/6/2023) ditunjuk menjadi duta kehormatan di Kementerian Pertahanan Korea Selatan (Korsel).

RM ditunjuk sebagai duta kehormatan untuk badan penggalian sisa-sisa perang Korsel. Badan Identifikasi Pemulihan KIA (MAKRI) mengumumkan penunjukan tersebut. MAKRI berfungsi sebagai unit kementerian dan bertugas untuk memulihkan dan mengidentifikasi sisa-sisa tentara yang tewas selama Perang Korea 1950-53.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Pihak Kementerian menyadari upaya BTS untuk mengatasi masalah sosial dan membantu meningkatkan status negara. RM mengatakan, ini adalah proyek penting bagi bangsa, sehingga dirinya akan melakukan upaya untuk mempromosikan kegiatan yang bermakna di dalam dan luar negeri.

Penunjukkan RM BTS. Dok: Twitter.
Penunjukkan RM BTS. Dok: Twitter.

RM mengatakan, 10 tahun peringatan debut BTS digunakannya untuk mensyukuri cinta dan dukungan dari para penggemar. Dia dan keenam anggota lainnya pun menyampaikan pesan melalui berbagai lagu dan kampanye.

"Kami banyak berpikir tentang bagaimana membalas cinta yang kami terima dari penggemar Korea dan orang-orang lain di sini," kata pidato RM dalam video di kalangan ARMY.

Dia mengaku tertarik dengan budaya negaranya sendiri dengan kerap mengunjungi museum-museum di seluruh Korsel. Dia mengatakan, belajar tentang budaya dan sejarah serta mempromosikan seni modern dan kontemporer negaranya.

Leader bernama asli Kim Namjoon itu mengatakan, bahwa dengan tulus BTS ada di sini karena perjuangan orang-orang dulu yang berjuang demi kemerdekaan Korea. Diapun bersyukur menerima duta kehormatan ini.

"Beruntung, saya ditawari Duta Promosi oleh Tim Penggali Kementerian Pertahanan. Saya percaya tugas Duta Promosi ini adalah sejalan dengan apa yang diharapkan BTS di masa depan untuk menyampaikan pesan harmoni dan "penyembuhan" semua orang di luar konflik misalnya," katanya.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Be here now