Korea

Album SEVENTEEN Face the Sun Puncaki Chart Penjualan Album Ritel Gaon Bulan Mei

Chingudeul

Kesuksesan album ke-4 Seventeen 'Face the Sun' terus berlanjut. Album yang dirilis pada 27 Mei 2022 lalu ini menempati posisi pertama di tangga album ritel bulanan Gaon pada bulan Mei.

Album penuh ke-4 SEVENTEEN 'Face the Sun' adalah album yang secara jujur menangkap ambisi Seventeen untuk menjadi makhluk seperti 'Sun', satu-satunya dan orang paling berpengaruh di dunia.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Melansir Newsis, Selasa (7/6), menurut chart musik domestik resmi Gaon, album 'Face the Sun' Seventeen menduduki puncak chart album ritel bulanan pada bulan Mei.

Di posisi dua ada 'IM HERO' Lim Young-woong dan 'minisode 2: Thursday's Child' dari Tomorrow x Together menempati posisi ke-3.

Sedangkan, album repackage reguler ke-2 NCT Dream 'Beatbox' mengambil posisi teratas di chart album ritel minggu ke-23. Selama periode penghitungan, album tersebut terjual paling banyak pada jam 4 sore pada tanggal 30 Mei bulan lalu di hari perilisan.

Album full-length ke-4 'Face the Sun' ini sejak awal sudah diramalkan akan sukses. Album ini membuat rekornya sendiri sebelum perilisan dengan melampaui 1,74 juta pre-order domestik dan luar negeri dalam seminggu pre-order.

Kemudian, usai dirilis juga album ini memecahkan rekor penjualan untuk semua album yang rilis tahun ini dengan terjual lebih dari dua juta kopi dalam minggu pertama perilisannya.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Memberi dan menerima